Kita mengetahui bahwa oven merupakan alat yang digunakan untuk memanggang atau memanaskan makanan. Namun tahukah Anda bahwa ada oven yang digunakan untuk tujuan penelitian di laboratorium yang digunakan untuk memanaskan suatu objek atau zat dalam ruangan tertutup. Ya untuk dapat memanaskan objek dengan suhu yang tepat maka dibutuhkan keakuratan yang tinggi sehingga perlu dilakukan kalibrasi secara berkala. Proses kalibrasi tidak bisa dilakukan secara sembarangan dan memerlukan pengetahuan dan keahlian tertentu. Untuk itu, banyak organisasi dan perusahaan memilih untuk menggunakan jasa kalibrasi oven yang sudah terakreditasi seperti yang tersedia di kalibrasi.com.

Ketentuan dan Cara Kalibrasi Oven

Sebelum membahas jasa kalibrasi oven, penting untuk memahami standar acuan dan metode yang digunakan dalam kalibrasi serta bagaimana proses kalibrasi yang benar dilakukan. Maka dari itu mari kita bahas standar acuan dan prosedur kalibrasi dibawah ini.

Standar Acuan dan Metode Kalibrasi Oven

Dalam melakukan kalibrasi, standar acuan penting ditentukan dengan merujuk kepada standar internasional, seperti yang diterbitkan oleh ISO. Yang mana standar acuan ini akan menentukan juga metode yang digunakan hingga proses melakukan kalibrasinya. 

Adapun metode kalibrasi yang digunakan untuk melakukan kalibrasi oven, Kalibrasi.com menggunakan metode yang sesuai dengan standar SNI dan ISO sehingga sudah tidak diragukan lagi keakuratannya dan juga diakui secara nasional maupun internasional.

Prosedur Kalibrasi Oven

Prosedur kalibrasi oven melibatkan persiapan, pengamatan, penyetelan, pengambilan data, perhitungan, dan penentuan ketidakpastian. Setiap langkah ini memerlukan keahlian dan kompetensi yang tinggi, berikut penjelasannya.

  • Untuk persiapan, Anda harus memastikan bahwa oven dan semua peralatan kalibrasi dalam kondisi baik dan siap digunakan. Anda juga harus memilih metode kalibrasi yang sesuai dan mempersiapkan lingkungan kalibrasi.
  • Pengamatan melibatkan pengecekan oven dan peralatan kalibrasi untuk memastikan bahwa semuanya berfungsi dengan baik. Penyetelan melibatkan penyesuaian oven dan peralatan kalibrasi untuk memastikan pembacaan yang akurat.
  • Setelah oven dan peralatan kalibrasi disetel, Anda dapat mulai pengambilan data. Ini melibatkan pengukuran suhu dan kelembapan di berbagai titik dalam oven menggunakan sensor atau data logger.
  • Setelah data dikumpulkan, perhitungan dapat dilakukan untuk menentukan nilai rata-rata, variasi, dan standar deviasi. Kemudian, ketidakpastian pengukuran dapat ditentukan berdasarkan perhitungan ini.
  • Akhirnya, laporan kalibrasi dibuat berdasarkan hasil pengukuran dan perhitungan. Laporan ini harus memenuhi standar yang ditetapkan oleh SNI 19-17025 dan mencakup semua detail tentang proses kalibrasi, termasuk metode yang digunakan, data yang dikumpulkan, perhitungan yang dilakukan, dan ketidakpastian pengukuran.

Tujuan dan Manfaat Kalibrasi Oven

Kalibrasi oven sangat penting dalam menjaga konsistensi, keandalan, dan akurasi dalam proses pemanasan. Ada beberapa tujuan dan manfaat utama dalam melakukan kalibrasi oven.

Tujuan utama dari kalibrasi oven adalah sebagai berikut:

  • Pencapaian Ketertelusuran Hasil Pengukuran: Dengan kalibrasi, kita dapat menelusuri apakah pengukuran suhu yang dihasilkan oleh oven dapat dilacak kembali ke standar suhu yang lebih akurat dan presisi.
  • Identifikasi Deviasi (Penyimpangan) Pengukuran: Kalibrasi memungkinkan kita untuk menentukan seberapa jauh suhu aktual di dalam oven berbeda dari suhu yang ditunjukkan oleh pengendali suhu oven.
  • Pemenuhan Standar Pengukuran Nasional dan Internasional: Melalui kalibrasi, kita dapat memastikan bahwa oven beroperasi sesuai dengan standar suhu yang telah ditentukan pada level nasional dan internasional.
  • Peningkatan Kepercayaan terhadap Hasil Pengukuran: Setelah oven dikalibrasi, pengguna dapat merasa yakin bahwa suhu yang ditunjukkan oleh oven mencerminkan suhu sebenarnya di dalam oven.

Berikut beberapa manfaat dari melakukan kalibrasi oven

  • Pemeliharaan Kondisi Oven sesuai Spesifikasi: Melalui kalibrasi rutin, kita dapat memastikan bahwa oven tetap beroperasi pada level kinerja optimal sesuai dengan spesifikasinya.
  • Dukungan terhadap Sistem Jaminan Mutu: Kalibrasi merupakan elemen penting dalam sistem manajemen kualitas, dan membantu organisasi dalam memenuhi standar kualitas produk.
  • Pendeteksian dan Koreksi Penyimpangan: Kalibrasi memfasilitasi dalam mengidentifikasi dan memperbaiki setiap penyimpangan yang mungkin terjadi dalam pembacaan suhu oven.

Layanan Jasa Kalibrasi Oven Terakreditasi di Kalibrasi.com

Kalibrasi.com merupakan penyedia layanan jasa kalibrasi oven yang berfokus dalam memberikan kualitas dan akses kalibrasi yang mudah untuk para pelanggannya. Dengan berbagai jenis layanan kalibrasi yang ditawrkan, Kalibrasi.com ingin membantu industri dan perusahaan dalam menjaga standar yang tinggi dan dapat dipercaya.

Layanan Kalibrasi Oven di Kalibrasi.com

Layanan kalibrasi oven di Kalibrasi.com mencakup berbagai jenis oven, termasuk oven konveksi, oven memanaskan, dan oven industri. Jangkauan ukuran yang luas memastikan bahwa hampir semua jenis oven dapat dikalibrasi dengan efisien dan efektif.

Sertifikat Kalibrasi Oven dari Kalibrasi.com

Setelah melakukan proses kalibrasi oven, maka Anda akan mendapatkan sertifikat kalibrasi yang sudah mendapatkan izin dan akreditasi dari Komite Akreditasi Nasional atau KAN. Yang mana sertifikat ini dapat Anda gunakan sebagai bukti bahwa oven ini telah dikalibrasi sesuai dengan standar nasional atau internasional yang berlaku.

Harga Kalibrasi Oven dan Info Kontak Kalibrasi.com

Berbicara soal harga, Kalibrasi.com menawarkan harga kalibrasi oven yang terjangkau. Walaupun harga yang ditawarkan kompetitif dan terjangkau, Kalibrasi.com mematikan bahwa oven Anda selalu beroperasi dengan akurasi dan efisiensi maksimum. Jadi, jika Anda membutuhkan kalibrasi oven, jangan ragu untuk kunjungi Kalibrasi.com atau bisa isi form di bawah ini.